Sate Telur Puyuh
Bahan-Bahan :
- 20 butir telur puyuh
- 3 sendok makan kecap manis
- 4 butir bawang merah,potong-potong
- 1 bunga lawang, geprak
- 2 lembar daun salam
- 300 cc air
- 1/2 sendok makan garam
- 1/2 sendok makan gula pasir
Cara Mengolah :
- Rebus telur puyuh, setelah matang kupas kulitnya.
- Rebus semua bahan (termasuk telur puyuh yang sudah dikupas) hingga air terserap habis.
- Angkat dan biarkan dingin. Tiriskan.
- Tusuk dengan tusuk sate.
Selamat mencoba, dan
Semoga bermanfaat,... ^_^
0 komentar:
Posting Komentar