.

.
Chef-amatir

Kepiting Gulung


Kepiting Gulung
Bahan:

  • 16 lembar kulit lumpia siap pakai 
  • 1 butir telur untuk perekat 
  • minyak untuk menggoreng 


Bahan Isi:
  • 100 gram daging kepiting 
  • 100 gram rebung, iris korek api
  • 2 lembar jamur kuping, seduh, iris halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 butir bawang merah, cincang halus
  • 2 buah cabai merah keriting, cincang halus
  • 2 cm jahe, cincang halus
  • 1 sendok teh kecap ikan 
  • 1/2 sendok teh kecap asin 
  • 1/4 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 50 ml air 
  • 1 1/2 sendok makan minyak wijen untuk menumis 


Cara membuat:
  • tumis bawang putih, bawang merah, cabai merah, dan jahe sampai harum. 
  • Masukkan daging kepiting dan rebung. Aduk rata.
  • Tambahkan jamur kuping, kecap ikan, kecap asin, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. 
  • Tuang air. Masak sampai matang dan meresap. 
  • Masukkan daun bawang. Aduk rata. Angkat.
  • Ambil kulit lumpia. Sendokkan isi. Lipat kanan dan kirinya. Rekatkan dengan telur. Gulung.
  • Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang.
  • Siap disajikan.


Selamat Mencoba, dan
Semoga bermanfaat,... ^_^

0 komentar:

Posting Komentar

Takeo13. Diberdayakan oleh Blogger.