Tongkol Cabe Hijau
Bahan :
- 350 gram tongkol tanpa tulang, dipotong 3x3x3 cm
- 1/4 sendok teh garam
- 1 sendok teh air jeruk
- minyak untuk menggoreng
- 1 batang serai, dimemarkan
- 1 lembar daun salam
- 3 buah tomat hijau, dipotong-potong
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 200 ml air
- 3 sendok makan minyak goreng untuk menumis
- 6 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 buah cabai hijau besar
- 4 buah cabai hijau keriting
- 2 buah cabai rawit hijau
Cara membuat:
- Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk. Diamkan 15 menit.
- Goreng ikan di dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga berkulit. Angkat. Sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bumbu tumbuk kasar, serai, dan daun salam hingga harum.
- Masukkan ikan. Aduk rata. Tambahkan garam, gula, dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang. Dinginkan. Bekukan dalam freezer.
- Sesaat akan disajikan, masak kembali masakan yang sudah leleh sambil menambahkan tomat hijau. Masak hingga meresap.
Selamat Mencoba, dan
Semoga Bermanfaat,.. ^^